Ads Top

Setting Top Level Domain Blogspot “Niagahoster & IDwebhost”

Karena pengunjung sudah mulai berdatangan dan pemesanan produk pada blog bisnis anda sudah semakin sering, selamat !! Kini saatnya anda untuk mulai melakukan setting domain blogspot dengan top level domain.


Cara ini biasa dipilih oleh sebagian para pebisnis yang sudah membuat blog bisnis, karena saat itu mungkin belum mempersiapkan nama domain yang tepat yang benar-benar mewakili bisnis mereka, sehingga memilih subdomain blogspot yang tersedia secara gratis terlebih dahulu.

Apakah anda salah satu dari mereka yang saat ini berencana untuk melakukan pengaturan untuk merubah url blogspot bisnis anda, namun tidak mengetahui bagaimana caranya ? Jika jawabannya Ya, silahkan lanjutkan membaca postingan ini hingga selesai.

Sebelum anda benar-benar mengetahui cara mengatur domain ke blogspot, berikut penjelasan singkat mengenai, apa itu domain, fungsinya, dan apa yang dimaksud dengan top level domain, dan mengapa harus menggunakan top level domain.

Apa itu domain ? 

Domain atau url yang tersedia dalam berbagai pilihan ekstensi, mulai dari dot id, dotasia, dotinfo, dotxyz, dan dotcom, adalah alamat atau nama yang dapat disewa baik oleh perorangan maupun perusahaan untuk selanjutnya digunakan pada web log bisnis mereka.

Fungsi utama domain 

Setiap web atau blog biasanya menggunakan server sebagai wadahnya, server ini biasanya memiliki alamat IP (Internet Protocol) yang terdiri dari angka-angka, nah, domain berfungsi sebagai alternatif pengganti IP tidak lagi menggunakan angka, namun menggunakan huruf yang diikuti dengan ekstensi. Shingga akan memudahkan anda ketika akan mengakses sebuah web atau blog tersebut.

Apa yang dimaksud dengan Top Level Domain ?

Top Level Domain Name (TLD) adalah ekstensi atau kata yang berbeda di belakang domain diantaranya, .com (dot commercial) , .net (dot network) .org (dot organization), .info (dot information) dan masih banyak lagi beberapa pilihan lainnya.

Top Level Domain teridiri dari dua jenis yaitu generic top level doman (gTLD) contohnya seperti yang sudah disebutkan sebelumnya, sementara jenis country code top level domain (ccTLD) adalah TLD untuk masing-masing negara contohnya, Indonesia dengan kode ID (co.id, go.id, net.id dll) atau Singapura dengan kode sg (co.sg, ne.sg, or.sg dll).

Mengapa harus menggunakan TLD ? 

Ekstensi TLD adalah ekstensi yang populer, dan yang paling mudah di ingat adalah ekstensi dot comercial (.com). Jadi pastikan anda memilih ekstensi tersebut untuk web atau blog bisnis anda.

Harga dan skema sewa domain 

Url dengan ekstensi .com biasanya ditawarkan dengan kisaran Rp. 110rb hingga Rp.120ribu, dengan sekema sewa selama 1 tahun. “Murahkan”

2 tempat beli atau domain yang paling saya rekomendasikan 

1. Niagahoster 
2. Idwebhost

Cara custom domain Blogspot di Niagahoster :

Setting domain yang anda beli atau sewa melalui Niagahoster sangat mudah sekali, anda cukup melakukan 6 tahap pengaturan dalam waktu kurang lebih 15 menit, maka domain baru untuk blog bisnis anda dapat segera di akses oleh pengunjung anda. Berikut ini cara pengaturannya :

1. Masuk ke dashboard akun blogger anda lalu klik ihtisar untuk menampilkan menu “setting”.



2. Memasukan nama domain untuk blog anda yang sudah anda dengan cara url “ + Setup a 3rd party URL for your blog”.


3. Klik Save untuk mendapatkan cname 1 dan cname 2


4. Selanjutnya silahkan login ke member area Niagahoster terlebih dahulu, untuk memulai konfigurasi domain blogspot anda dengan cara melakukan input data cname dan a record melalui tab DNS management.


5.  Memasukan semua data-data yang diperlukan untuk custom url ke blogspot yang telah disiapkan oleh Niagahoster. Caranya, buat record baru pada tab DNS Management.



6. Setelah semua cname dan data record dimasukan dengan benar dan anda juga sudah memastikan bawah fitur ridirect ke www. Telah anda centang, maka selanjutnya klik Save. Maka konfigurasi url blogspot anda sudah selesai, dan biasanya akan mengalami proses pointing 1x24 jam.


Panduan konfigurasi domain blogger di IDwebhost :

Tidak banyak perbedaan yang perlu anda lakukan pada bagian blogger dashboard blog yang ingin anda lakukan perubahan url. Perbedaan konfigurasi hanya terletak pada bagian member area saja.

Jika anda membeli domain melalui Idwebhost berikut cara pengaturan domain pada halaman member area :

Setelah anda mendapatkan 2 cname yang diperlukan untuk melakukan setting, maka selanjutnya anda juga perlu login ke member area, dengan cara mengklik member.idwebhost.com.


Di dalam member area anda akan mengetahui domain yang aktif yang sudah anda beli atau sewa, lalu silahkan klik aktif domain.


Selanjutnya pilih kelola domain untuk blog anda, untuk memulai setup.


Lalu lanjutkan dengan mengklik alat pengelolaan dan klik kelola DNS.

Pada kolom silahkan pilih A addrress lalu lanjutkan dengan menginput 4 IP yang sudah disediakan oleh IDwebhost.


Setelah 4 IP terinput, kolom selanjutnya anda gunakan untuk melakukan konfigurasi cname.



Setelah proses konfigurasi domain untuk blogspot sudah selesai, maka langkah terakhir adalah melakukan setup nameserver khusus. Caranya klik nameserver, lalu masukan 2 nameserver yang sudah disediakan oleh IDwebhost.



Mudah bukan, domain untuk blogspot bisnis anda sudah selesai di setting. Namun, jika anda telah menerapkan semua cara di atas tapi tetap mengalami kesulitan, anda tidak perlu khawatir, silahkan kontak support masing-masing layanan beli atau sewa domain yang sudah saya rekomendasikan tadi.

Nah bagi anda yang ternyata order domain untuk blog bisnis anda pada situs internasional seperti Godaddy, dan masih mengalami kebingungan untuk melakukan konfigurasinya, setelah menonton video berdurasi kurang dari 9 menit ini, saya yakin anda dapat dengan mudah untuk melakukan setting domain blogspot anda menjadi Top Level Domain.


Sumber :

  • Panduan gambar : Niagahoster dan IDwebhost
  • Video setting domain blogspot : YouTube Slove in Web

Ferry Fadli

No comments:

Powered by Blogger.